Perencanaan struktur dermaga di tepi pantai tersebut memerlukan beberapa informasi penting yang akan membantu keberhasilan pembangunan. Data yang perlu dipersiapkan sendiri umumnya terdapat lima jenis.
Di antaranya yaitu data angin, data kapal, data pasang surut, data tanah, serta data gempa di wilayah yang ingin dibangun. Agar Anda semakin paham, berikut hal-hal yang perlu dipersiapkan.
Analisis Data
Pengumpulan dan analisis data yang akan digunakan dan dianalisis untuk perencanaan adalah data sekunder sebagai berikut:
- Angin
Data ini umumnya diperoleh dari BMKG, di mana data tersebut perlu dianalisis untuk menentukan berbagai hal. Beberapa di antaranya yaitu menentukan besarnya tinggi gelombang, periode gelombang, hingga arah datang gelombang.
- Kapal
Data kapal menyediakan informasi mengenai dimensi kapal tersebut. Umumnya informasi ini dimanfaatkan untuk menganalisis jenis-jenis kapal yang berpotensi besar untuk merapat pada pelabuhan yang akan dibangun.
- Pasang Surut
Perencanaan dermaga berikutnya perlu mempersiapkan data pasang surut. Informasi ini biasanya akan dimanfaatkan untuk mengetahui kecepatan arus di perairan pantai di mana pelabuhan tersebut dibangun nantinya.
- Tanah
Berikutnya terdapat data tanah yang dimanfaatkan untuk mengetahui kondisi lapisan tanah pada lokasi perencanaan pelabuhan. Informasi ini berfungsi untuk mengetahui pondasi tiang pancang yang akan digunakan.
- Gempa
Informasi terakhir yaitu data gempa yang dimanfaatkan untuk mengetahui karakteristik struktur bumi karena gelombang di bawah permukaan bumi. Dengan begitu, Anda bisa meminimalisir kerusakan jika terjadi bencana alam.
Perencanaan Layout Dermaga
Melakukan evaluasi pada layout yang telah ada meliputi :
- Layout perairan, evaluasi layout perairan meliputi area penjangkaran, alur masuk, kolam putar dan kolam dermaga.
- Layout daratan, evaluasi layout daratan meliputi kemiringan, panjang dan lebar serta elevasi permukaan dermaga.
- Sistem bongkar muat, merupakan tahapan dimana kapal mulai bertambat kemudian melakukan bongkar maupun muat barang atau penumpang hingga kapal meninggalkan dermaga.
Sebagai bagian dari perencanaan layout dermaga, pemilihan rubber fender dan bollard harus tepat dan berkualitas.
Hubungi kami untuk mendapatkan rubber fender dan bollard yang Anda inginkan di WhatsApp 08-111-888-728 atau melalui email [email protected].